GMIM Kedepan Dituntut Untuk Mampu Membawa Tranformasi Segala Bidang
Transformasi Pertama Harus Dimulai dari Aspek Spiritual
Monday, Mar. 21, 2005 Posted: 10:02:35PM PST
Sebagai gereja terbesar di Sulawesi Utara, GMIM ke depan dituntut untuk mampu membawa trans-formasi atau perubahan di semua bidang, terutama dalam meningkatkan aspek spiritual. Hal ini penting, mengingat implikasi dari aspek spiritual ini akan berdampak besar, yakni akan mempengaruhi perilaku dan cara hidup seseorang yang adalah warga GMIM, baik yang duduk di eksekutif, legislatif maupun yudikatif.
Ketua Badan Musyawarah Antar Gereja (BAMAG) Sulut, Pdt Drs Johan Manampiring menceritakan bahwa sebagian besar dari warga GMIM yang duduk di posisi strategis baik itu di pemerintahan maupun di legislatif dan yudikatif, sejauh ini belum menunjukkan citra dan perilaku yang sesuai dengan amanat Tuhan.
Ia melanjutkan, kepentingan pribadi dan golongan masih lebih diutamakan ketimbang kepentingan masyarakat luas. Hal ini membuktikan bahwa kasih Tuhan itu tidak terbawa dalam kehidupan sehari-hari. Padahal sebagai publik figur mereka dituntut untuk berperilaku adil dan bijaksana, demikian penjelasannya kepada harian Komentar pada hari Jumat, 18 Maret lalu.
Selain dituntut untuk meningkatkan aspek spiritual, GMIM juga dituntut untuk dapat menata kesatuan dan keutuhan jemaat sebagai tubuh Kristus. Sebagai gereja Tuhan, warga GMIM harus mampu membawa perubahan. Tema "Berubahlah oleh Pembaruan Budimu", Pdt Drs Johan Manampiring mengatakan adalah tema yang tepat untuk membawa jemaat sebagai terang dan garam dunia.
Pendapat senada juga disampaikan oleh Kepala Seksi Penyuluhan dan Tenaga Teknis Keagamaan Bidang Urusan Agama Kristen Kanwil Depag Sulut, Dra Sya-ne Sumampow MTh. Menurutnya, jika GMIM ingin tetap eksis dan mengalami perubahan, GMIM harus lebih membuka diri lagi, dalam artian tidak terpaku pada kegiatan seremoni maupun bersifat tradisional. GMIM harus lebih banyak membuka diri. Terlebih dalam menjalin hubungan kerjasama dengan luar negeri.
Dengan cara ini, ia mengatakan, GMIM dipastikan akan menjadi gereja yang mampu membawa transformasi di berbagai bidang, terutama dari sisi SDM-nya.
Nofem Dini
|