Ketua WKI Sinode GMIM Terpilih
Anne Nangoy bertekad prioritaskan program pendidikan
Wednesday, May. 25, 2005 Posted: 7:37:20AM PST
Pertemuan Konsultasi Wanita Kaum Ibu (WKI) Sinode GMIM pada hari Senin, 23 Mei 2005, memutuskan Ny Arianne 'Anne' Frederik Nangoy SE sebagai Ketua WKI Sinode yang baru. Nangoy menggantikan ketua sebelumnya yaitu Ny Dra Lotje Manengkey Kawet MS, harian Komentar melaporkan.
Pemilihan tersebut diikuti oleh seluruh pimpinan WKI jemaat dan wilayah, namun sempat diwarnai protes dari beberapa peserta yang menghendaki agar BPS menetapkan Ny Hetty Luntungan sebagai ketua berdasarkan hasil konsultasi lalu di Langowan, di mana ia meraih suara terbanyak. Tetapi BPS melalui Wakil Ketua Bidang Misi dan Oikumene Pdt Roy Tamaweol ThM mengatakan, konsultasi ulang tersebut merupakan keputusan Sidang Sinode ke-73 dan BPS tidak melihat pada personalnya, tapi soal mekanisme pemilihan.
Dalam konsultasi itu juga dilakukan pemilihan wakil ketua yang ditinggalkan oleh Ny Anne Nangoy yang sudah terpilih sebagai ketua. Dan yang terpilih adalah Ny Eva Monginsidi Karamoy dari Malalayang.
Anne Nangoy menyatakan rasa terima kasihnya atas kepercayaan tersebut. Dalam tugasnya, ia bertekad akan memprioritaskan dunia pendidikan secara mental dan spiritual, untuk pengembangan sumber daya manusia. Ia juga bertekad untuk membangun sekolah-sekolah yang mengalami kerusakan, khususnya pendidikan Taman Kanak-kanak (TK).
Eva N.
|