Switchfoot Meroket sebagai Band Kristiani dan telah meraih 2 juta copy untuk album mereka
Thursday, Nov. 18, 2004 Posted: 10:39:05PM PST
Swithchfoot, salah satu band Kristiani meroket cepat dengan album mereka. Setelah album mereka diberikan sertifikat Platinum yaitu 1 juta copy pada bulan Maret 2004, album terbaru Switchfoot "The Beautiful Letdown," dengan cepat telah meraih 2 juta copy saat ini dan bertengger di tangga Billboard selama 4 bulan yang lalu.
Switchfoot telah memenangkan Song of the Year dari penghargaan musik San Diego Music
Single debutnya " Meant To Live " mencapai tempat ke-5 pada tangga lagu radio dan single keduanya " Dare You to Move " dengan cepat menaiki tangga radio top 40 dan telah beredar video klipnya. Swithfoot saat ini sedang berada dalam tur dan akan mengadakan show "Hard Rock Live" pada tanggal 1 Desember mendatang.
Shinta Marthawati
|