Uskup Agung Minta Maaf Atas Pengabaian Gereja Terhadap Kaum Muda Katolik
Uskup Agung Semarang Mgr Ignatius Suharyo meminta maaf kepada kaum muda Katolik karena Gereja belum memberikan perhatian yang memadai kepada mereka
Saturday, Oct. 15, 2005 Posted: 11:36:37AM PST
Uskup Agung Semarang Mgr Ignatius Suharyo meminta maaf kepada kaum muda Katolik karena Gereja belum memberikan perhatian yang memadai kepada mereka.
"Atas nama Gereja, saya meminta maaf seandainya Anda merasa bahwa Gereja belum cukup memberikan perhatian kepada kaum muda. Keuskupan Agung Semarang (KAS) sangat sedikit memberikan perhatian kepada kaum muda," kata Uskup Agung Suharyo kepada 1.200 peserta Temu Raya Orang Muda, 16-18 September.
Pemimpin Gereja lokal itu secara simbolis menyerahkan bumi perkemahan seluas 3,5 hektare di Kaliurang, Sleman, untuk kaum muda.
"Gereja akan sungguh-sungguh membenahi tempat ini. Tanah ini bukan milik keuskupan agung, tanah ini milik kaum muda," kata Uskup Agung Suharyo.
Hugo Wahyudi Indarto, 27, mengakui bahwa Gereja telah memperhatikan kaum muda. "Namun belum optimal," kata tokoh kaum muda Yogyakarta itu.
Ia berharap, permintaan maaf uskup agung dan skala pertemuan itu akan "mendorong para pastor paroki dan pengurus dewan pastoral paroki untuk memberi perhatian lebih besar kepada kaum muda." Wujudnya antara lain bantuan finansial untuk kegiatan-kegiatan kaum muda, kata Indarto.
Pastor P. Noegroho Agoeng Sriwidodo, Ketua Komisi Kepemudaan KAS, mengatakan, pertemuan itu diselenggarakan untuk memperingati Tahun Kaum Muda Nasional dengan "menunjukkan kepada kaum muda bahwa mereka adalah jantung hati, harapan, dan masa depan Gereja."
Konferensi Waligereja Indonesia (KWI) menetapkan tahun 2005 sebagai Tahun Kaum Muda Nasional sebagai cara untuk mengajak dan memotivasi kaum muda Katolik untuk memfokuskan perhatian pada pembangunan Gereja dan masyarakat. Pertemuan Nasional Kaum Muda Katolik, yang akan berlangsung 12-16 November di Jakarta, merupakan acara puncak dari Tahun Kaum Muda Nasional. Setiap keuskupan diminta untuk mengirim delegasi yakni ketua Komisi Kepemudaan dan tiga kaum muda, termasuk seseorang yang terlibat dalam pendampingan mahasiswa.
Eva N.
|