Pakar Ilmu Agama Jerman Bertemu dengan Para Pendeta di Sumut
Monday, Feb. 20, 2006 Posted: 9:54:33AM PST
Pakar bidang ilmu agama-agama di Fakultas Teologi Universitas Hamburg, Jerman Prof DR Olaf Schumann, mengadakan pertemuan dengan para pimpinan/dosen STT HKBP, pendeta HKBP Distrik V Sumatera Timur dan mahasiswa pasca sarjana serta pendeta-pendeta dari gereja-gereja di Mess STT HKBP Pematangsiantar, Jumat (17/2), Harian SIB memberitakan.
Dalam pertemuan tersebut, Schumann memberikan gambaran tentang mitra kehidupan kerjasama yang cukup baik antara penganut Kristen dan Muslim di Eropa khususnya dalam rangka pembangunan manusia seutuhnya dan persaudaraan yang sejati.
Schumann menekankan kiranya setiap penganut agama dan tokoh-tokoh agama harus saling menghargai keberadaan sesamanya walaupun berbeda agama. Sebab hal itu merupakan salah satu cara demi mewujudkan kehidupan dunia yang aman dan damai. "Janganlah kita membuat sesuatu tindakan/perbuatan yang bisa menimbulkan penganut agama lain menjadi tersinggung," katanya, seperti diberitakan Harian SIB.
Menurut dia, sangat perlu dijalin kerjasama di antara agama yang ada di dunia ini untuk satu sehati menanggulangi gangguan terhadap kesatuan manusia di dunia dengan berusaha meminimalkan jurang di antara bangsa, etnis dan kultural. Karena itu, perlu dirajut suatu persekutuan di antara sesama dan bukan mengutamakan perbedaan.
Dalam pertemuan itu beberapa peserta menyampaikan pertanyaan antara lain Dr Ulrich (dosen tamu di STT HKBP P Siantar), Pdt Dr Binsar Nainggolan, Pdt Dr Darwin Lumbantobing, Pdt P Hutapea MTh, Pdt BT Simarmata MTh, Pdt Nelly Br Hutahaean, Pdt Dr Plasthon Simanjuntak.
Sedangkan Pdt M Hutasoit STh mengajukan pertanyaan menyangkut perlunya dialog antar umat beragama, tentang toleransi umat beragama khususnya di Jerman, serta pentingnya kehidupan bersama.
Nita Lee
|